Pinhome Service ingin memberikan informasi penting terkait Pembayaran Bonus Mingguan untuk Rekan Jasa Pinhome yang telah mendaftarkan Akun DANA mereka dalam sistem Pinhome, bahwa mulai 14 Agustus 2023 kami akan mengirimkan bonus mingguan melalui dompet (wallet) Akun DANA Rekan Jasa Pinhome. Kami sangat menghargai kerja keras dan dedikasi Anda, dan kami ingin memastikan semua proses berjalan dengan lancar.


Berikut adalah rincian penting terkait pembayaran bonus mingguan RJP melalui Akun DANA Anda:


1. Tanggal Pembayaran:

Mulai dari tanggal 14 Agustus 2023, bonus mingguan RJP akan dikirimkan langsung melalui dompet (wallet) Akun DANA Anda. Ini adalah langkah yang kami ambil untuk mengurangi biaya transfer dan memastikan Anda mendapatkan bonus dengan cepat.


2. Persyaratan untuk Pembayaran:

  • Untuk memastikan pembayaran bonus tidak mengalami keterlambatan, harap perhatikan hal-hal berikut:
  • Pastikan Akun DANA yang Anda daftarkan di sistem Pinhome tetap aktif.
  • Lakukan pengecekan berkala pada dompet (wallet) Akun DANA Anda untuk mendapatkan informasi tentang penerimaan bonus. 
  • Pembayaran bonus akan diterima maksimal pada hari Selasa setiap minggu pukul 12:00 bersamaan dengan penerima bonus mingguan menggunakan rekening bank.
  • Pastikan bahwa nomor dompet (wallet) Akun DANA Anda di sistem Pinhome telah sesuai dengan dompet (wallet) yang aktif dan dapat menerima bonus. Hal ini penting untuk menghindari kegagalan pembayaran.


3. Penanganan Gagal Bayar:

Jika terjadi kegagalan pembayaran, kami akan mengambil langkah-langkah berikut:

  • Gagal bayar melalui dompet (wallet) DANA akan diproses melalui pembayaran rekening bank.
  • Proses ini akan dilakukan selambat-lambatnya 2 hari setelah batas waktu pencairan.
  • Pastikan bahwa Akun DANA Anda atau dompet (wallet) DANA Anda masih aktif dan valid.


4. Batas Waktu Pencairan:

Bonus mingguan akan dimasukkan ke dalam dompet (wallet) Akun DANA atau dompet (wallet) bank RJP Anda paling lambat hari Selasa pukul 12:00 setiap minggunya.



5. Tips untuk Pengiriman yang Cepat:

Jika Anda ingin mendapatkan pembayaran dengan lebih cepat, Anda dapat menggunakan Akun DANA. Pastikan saldo di dompet (wallet) Akun DANA Anda mencukupi untuk menampung jumlah bonus yang akan di-top up. Batas limit adalah sebagai berikut:

  • Tipe Akun DANA Standard: Maksimal saldo Rp 2.000.000
  • Tipe Akun DANA Premium: Maksimal saldo Rp 10.000.000


CATATAN: Apabila Rekan Jasa Pinhome tidak mendapatkan bonus sesuai dengan batas waktu pencairan, disarankan agar Rekan Jasa Pinhome dapat mengajukan pengaduan melalui Pusat Bantuan atau melalui Business Partner.


Jika Anda memiliki pertanyaan atau butuh bantuan lebih lanjut, jangan ragu untuk menghubungi Business Partner kami. Kami siap membantu Anda dengan segala informasi yang Anda butuhkan.


Kami menghargai kerja keras Anda sebagai Rekan Jasa Pinhome dan berharap kerjasama kita terus berlanjut dengan baik. Terima kasih atas dedikasi Anda!